Fakta Menarik Terkait Akupuntur Jakarta
Sebagian masyarakat masih bertanya-tanya terkait fakta menarik dari terapi akupuntur Jakarta yang banyak dipilih untuk mengatasi keluhan dan mengobati penyakit. Hal tersebut yang kemudian membuat beberapa pihak yang belum pernah mencoba terapi akupuntur mencari tahu hal menarik terkait pengobatan tradisional satu ini.
Akupuntur telah dikenal di berbagai negara sebagai pengobatan tradisional yang dapat mengatasi berbagai keluhan dan penyakit. Mulai dari penyakit sakit kepala atau migrain, radang sendi, nyeri, terapi untuk orang yang terkena stroke, memperlambat penuaan kulit dan mengatasi masalah obesitas.
Akupuntur merupakan teknik pengobatan tertua yang berasal dari Tiongkok. Teknik pengobatan ini banyak diterapkan hingga saat ini sejak ribuan tahun yang lalu. Media yang digunakan untuk menerapkan terapi ini yaitu jarum kecil yang tipis dan diletakkan pada titik tertentu tubuh.
Namun seiring berjalannya waktu, teknik akupuntur mulai beradaptasi dan dijadikan sebagai salah satu cabang ilmu kedokteran modern. Hal ini yang kemudian disebut dengan akupuntur medik dan dilakukan oleh pihak medis yang bergelar dokter spesialis akupuntur medik (SpAk) maupun dokter umum yang memiliki sertifikasi akupuntur.
3 Fakta Menarik Terkait Akupuntur Jakarta
Ada beberapa fakta menarik yang perlu Anda ketahui terkait layanan di klinik akupuntur. Berikut ini fakta menarik terkait teknik akupuntur mulai dari kondisi yang bisa ditangani dengan teknik ini, persiapan sebelum konsultasi dengan pihak medis dan prosedur yang digunakan selama terapi akupuntur.
1. Kondisi yang Ditangani dengan Akupuntur
Fakta menarik pertama yang perlu Anda ketahui yaitu mengenai beberapa kondisi yang bisa ditangani dengan menggunakan teknik akupuntur. Akupuntur Jakarta biasanya menangani berbagai keluhan penyakit mulai dari sakit kepala, migrain, nyeri, radang sendi, terapi stroke, kelainan saraf, kram, menopause, mual dan muntah.
2. Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Konsultasi
Selanjutnya, Anda juga perlu mengetahui beberapa hal yang perlu dipersiapkan sebelum melakukan konsultasi dengan pihak medis. Sehingga proses terapi akupuntur bisa berjalan dengan lancar di klinik akupuntur tertentu.
- Membuat catatan secara jelas terkait gejala yang sering dirasakan dan pengobatan yang pernah dilakukan
- Menulis dengan lengkap riwayat kesehatan dan kebiasaan pola hidup sehari-hari
- Menyiapkan daftar pertanyaan yang akan ditanyakan pada pihak medis yang bertugas untuk melakukan terapi akupuntur
- Memastikan jika pihak medis di klinik akupuntur tersebut memiliki sertifikasi dan izin praktik resmi
3. Prosedur Terapi Akupuntur
Terakhir yaitu prosedur yang digunakan saat melakukan terapi dengan menggunakan akupuntur Jakarta. Prosedur yang sering digunakan yaitu membahas keluhan penyakit pasien, proses sterilisasi jarum dan menentukan titik tubuh yang akan diberikan terapi. Biasanya terapi dilakukan saat duduk atau berbaring selama 10-20 menit.
Bagaimana, menarik bukan beberapa fakta di atas terkait terapi akupuntur? Anda bisa mengakses beberapa informasi lain terkait akupuntur di website efjeklinik.com dengan Dr. Freddy Julianto Sp.Ak, MM. Demikian ulasan mengenai akupuntur Jakarta, semoga bermanfaat.